Langsung ke konten utama

BELAJAR JAVA [PBO] : AKSES MODIFIER

 

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.


Akses Modifer

Merupakan batasan hak akses pada setiap class. Jadi dengan begitu kita dapat mengakses atribut dari suatu class ataupun membatasinya. Terdapat 3 hak akses pada bahasa pemrograman Java yaitu :

  1. Public.
  2. ‌Private.
  3. ‌Protected.


Ketiga nya memiliki perbedaan sendiri dalam pembatasannya. Nah, agar lebih mudah di pahami saya sudah membuat contoh dan langkah langkah nya.

Seperti biasa kita buka apk editornya.Disini saya menggunakan Netbeans.

Pertama kali kita buat sebuah Project, klik new project →Java →Java Aplication→isi nama project & pilih tempat menyimpannyaklik Finish.





Setelah itu buat  sebuah class pada project tadi, klik kanan di project yang kita buat lalu pilih new → class→ isi nama class → Finish.


Saya membuat sebuah class dengan nama Pokemon, si pokemon ini nantinya akan memiliki nama dan memiliki health poin. Jadi kita buat sebuah atribut name dan health. Seperti berikut ini.
class Pokemon :
package com.mycompany.hakakses1;
public class Pokemon {
     String name;
     int health;
    Pokemon(String name, int health ){
        this.name =name;
        this.health =health;  
    }
    Pokemon(){
    }
    String getName(){
        return name;
    }  
    void setHealth(int health){
        this.health = health; 
    }
}



Dan untuk mengakses atribut yang ada di dalam class Pokemon tadi kita dapat menuliskan code program pada class Hakaskses1.ini:Hakakses1 :
package com.mycompany.hakakses1;

public class HakAkses1 {
    public static void main(String[] args) {
        Pokemon Pk1 = new Pokemon("Pikachu",80);   
        System.out.println("==== DETAIL MONSTER ===== ");
        System.out.println("Nama Pokemon \t:" + Pk1.getName());
        System.out.println("Health Poin \t:" +Pk1.health);
       
////// setelah di upgrade
        Pk1.setHealth(100);
        System.out.println("Health Poin lv 2:" +Pk1.health);          
}
}


Setelah di run hasinya seperti ini :



Nah bagaimana jika kita tambahkan modifier nya. Pertama pubclic terlebih dahulu, caranya tuliskan di depan atribut tadi "public".

class Pokemon :
package com.mycompany.hakakses1;
public class Pokemon {
     public String name;
     public int health;






Run lagi dan lihat hasil nya. Ternyata masih dapat berjalan atau dapat diakses. Jadi, public ini merupakan akses modiefer paling luas dimana kita dapat mengakses dari mana saja baik itu dari package atau pun class yang berbeda.



Sekarang kita coba pada yang private. Sama seperti tadi tuliskan "private" di depan atribut.


Terjadi eror, (tidak dapat di akses ). Perbedaannya dengan public. private merupakan modiefer yang hanya dapat di akses di class itu saja.


Ok kita coba yang terakhir yaitu protected.



Protected juga bisa diakses, tapi apa jadinya kalau di akses dari package yang berbeda. Kita coba buat package lain. Dengan cara klik kanan pada project Hakaskses1 → new→Java package →isi nama package →finish. Kemudian buat sebuah class lagi seperti di awal. Tuliskan code seperti gambar berikut:



Dan yah tentu saja eror. Mungkin ada yang mengira protect paling kecil cakupannya ternyata tidak. protect dapat di akses dari class di package yang sama tapi tidak dapat diakses dari class di package lain.


Untuk link dowload  ada disini  

Jadi itu seputar hak akses modiefer. Jika ada kesalahan penulisan ataupun penyampaian saya yang kurang mohonlah di maafkan, dan bisa di sampaikan di kolom komentar agar saya dapat membuat nya lebih baik lagi. Sekian & terimakasih. Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.


Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Belajar Java [PBO] : ENSKAPSULATION

  Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh   Enskpasulasi Enkapsulasi adalah salah satu konsep dasar dalam pemrograman berorientasi objek (OOP). Mari kita periksa bagaimana hal itu dilakukan dan buka beberapa contoh untuk konsep ini.   Menurut definisi, enkapsulasi menjelaskan ide bundling data dan metode yang bekerja pada data tersebut dalam satu unit, seperti kelas di Java. Konsep ini juga sering digunakan untuk menyembunyikan representasi internal, atau keadaan suatu objek dari luar. Ini disebut penyembunyian informasi.   Gagasan umum dari mekanisme ini sederhana. Misalnya, Anda memiliki atribut yang tidak terlihat dari luar objek. Anda memaketkannya dengan metode yang menyediakan akses baca atau tulis. Enkapsulasi memungkinkan Anda menyembunyikan informasi spesifik dan mengontrol akses ke keadaan internal objek.   Dalam Bahasa pemrograman java biasanya ditandai denagan akses modifier “private” pada atributnya. Jadi kita tidak dapat memamggi...

BELAJAR JAVA [PBO] : Inheritance & Constructor

Inheritance & Constructor  Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh Apa itu Inheritance? Inheritance adalah konsep OOP dimana sebuah class dapat menurunkan property dan method yang dimilikinya kepada class lain. Konsep inheritance dipakai untuk memanfaatkan fitur code reuse, yakni menghindari terjadinya duplikasi kode program.Hanya property dan method dengan hak akses protected dan public saja yang bisa diakses dari class anak.  Inheritance ini disebut juga sebagai pewarisan atau penurunan. Konsep inheritance membuat sebuah struktur atau hirarki class dalam kode program. Class yang akan diturunkan bisa disebut sebagai class induk (parent class), super class, atau base class.Sedangkan class yang menerima penurunan bisa disebut sebagai class anak (child class), sub class, derived class atau heir class. Constructor : Conatructor adalah method yang berfungsi untuk menginisialisasi variable – variable intans yang akan dimiliki oleh objek . konstruktor dapat dipanggil pada sa...